Senin, 27 April 2015

SOSIALISASI ADIWIYATA KABUPATEN MUKOMUKO

Hampir seluruh Sekolah dan madrasah se-kabupaten Mukomuko mengikuti sosialisasi dan bimbingan teknis program ADIWIYATA yang dilaksanakan oleh kantor lingkungan hidup kabupaten Mukomuko di aula BAPEDA kab. Mukoumko dibuka langsung oleh apak Bupati Mukomuko Ichwan Yunus.

Sosialisai kali ini dikhususkan bagi dunia pendidikan, sehingga para peserta terdiri dari Ka. Sekolah/Madrasah dan Dewan guru. Tujuan sosialisasi ini terfokus pada penataan lingkungan sekolah berbasis lingkungan yang asri; sejuk, segar dan nyaman.MTsN lubuk mukti yang merupakan salah satu madrasah yang berada di wilayah kabupaten Mukomuko turut serta mengutus peserta sosialisasi tersebut yang langsung di ikuti oleh Kepala madrasah Muhsinun, M.Pd.I

Setelah mengikuti kegiatan Adiwiyata, Kepala MTsN Lubuk Mukti mulai menerapkan ilmu yang didapat dalam simbingan teknis dan sosialisasi Adiwiyata, dengan melakukan berbagai kegiatan di Madrasahnya demi tercapainya Madrasah Tsanawiyah Negeri Lubuk Mukti yang berwawasan Adiwiyata sehingga MTsN Lubuk Mukti terlihat lebih hijau, nyaman dan asri.

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar anda untuk perbaikan bog dan isinya